Skip to Content
Loading
Admin-Wakasek Humas
Admin-Wakasek Humas
Online
Halo 👋
Ada yang bisa dibantu?
Informasi :

Jl. SMP Jalaksana , Kelurahan/Desa Jalaksana , Kecamatan Jalaksana , Kabupaten Kuningan Jawa Barat 45554

Meriahkan Festival Tunas Bahasa Ibu, SMPN 1 Jalaksana Ikut Berpartisipasi!

🏆 Prestasi SMPN 1 Jalaksana di FTBI (Festival Tunas Bahasa Ibu)

Jalaksana, 26 Oktober 2023

Jalaksana (26/10)SMP Negeri 1 Jalaksana ikut berpartisipasi dalam perlombaan Festival Tunas Bahasa Ibu (FTBI) dalam rangka Revitalisasi Bahasa Daerah yang merupakan bagian dari program Merdeka Belajar. Kegiatan ini diselenggarakan di SMP Negeri 6 Kuningan pada hari Rabu, 18 Oktober 2023.

Dalam ajang perlombaan ini, SMPN 1 Jalaksana mengirimkan banyak perwakilan dari berbagai cabang lomba dan berhasil meraih sejumlah prestasi yang membanggakan.

🏅 Daftar Peraih Prestasi FTBI

  1. Sandya Althaf Al Farisi – Aksara Sunda Putra, Juara 1
  2. Falya Afia Rahman – Borangan Putri, Juara 2
  3. Aifa Sri Mulyani Putri – Carpon Putri, Juara 2
  4. Febby Anugrah – Dongeng Putra, Harapan 1
  5. Andita Nur Aini – Biantara Putri, Harapan 1
  6. Endru Raehan Firmansyah – Carpon Putra, Harapan 2

Prestasi ini menjadi kebahagiaan dan kebanggaan tersendiri bagi para peserta di cabang masing-masing. Sekolah juga memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas usaha, kerja keras, dan hasil yang telah diraih oleh para siswa.

“SMP Negeri 1 Jalaksana! Maju Bersama Kita Hebat!”

Berbagi

Postingan Terkait

Konfirmasi Penutupan

Apakah anda yakin ingin menutup pemutaran video ini?